Kendari – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Kendari bekerja sama dengan Pemkot Kendari menyerahkan sertipikat gratis kepada nelayan di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (16/11/2022).
Kepala BPN Kendari, Herman Saeri mengatakan, penyerahan sertipikat tanah secara gratis merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap nelayan dikawasan pesisir Kota Kendari.
Lanjut dia menjelaskan, progran sertifikasi tanah nelayan ini merupakan kolaborasi antara BPN dengan Pemkot Kendari melalui Dinas Perikanan Kota Kendari.
“Penyerahan sertifikat tahun ini merupakan lanjutan dari penyerahan sertifikat tanah gratis bagi nelayan pada tahun sebelumnya (2021). Total sertifikat gratis yang kita serahkan sebanyak 120 sertipikat,” ungkap Herman Saeri.
Herman berharap, dengan terdata (tersertipikat)-nya tanah nelayan mampu membantu pihaknya dalam menginventarisir titik-titik di Kota Kendari yang belum tersertipikatkan. (Red)
Kepala BPN Kota Kendari, Herman Saeri (kanan) menyerahkan sertipikan tanah gratis kepada perwakilan nelayan di Kendari, Rabu (16/11/2022).
Discussion about this post