Konawe Utara–Basarnas masih mencari Ismail (62) seorang lansia yang dikabarkan tenggelam di Sungai Lalindu, Desa Lamonae Kabupaten Konawe Utara (Konut), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Humas Basarnas Kendari, Wahyudi mengungkapkan pencarian korban dilanjutkan pasca asesmen Last Know Position (LKP) pada pukul 02.00 Wita.
“Pada pukul 06.30 WITA Tim SAR gabungan kembali melanjutkan Operasi SAR H2 terhadap korban denganmembagi menjadi 2 tim pencarian,” ungkap Wahyudi lewat keterangan pers, Kamis (14/04/2022).
Adapun 2 tim yang dimaksud wahyudi terdiri dari Tim 1 dengan menggunakan 1 unit longboat masyarakat dan 1 unit rubber boat Basarnas melakukan penyisiran di sekitar LKP hingga sejauh 1 km arah selatan dari LKP.
Sedangkan Tim 2 dengan menggunakan 3 unit longboat masyarakat melakukan penyisiran sejauh 1 km arah utara dari LKP.
Adapun unsur yang terlibat dalam pencarian kali ini yakni Rescuer Unit Siaga SAR Konut, Babinsa Wiwirano, Masyarakat sekitar dan Keluarga Korban. (Red)
Discussion about this post