RADARKENDARI.ID- Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto, menyampaikan penghargaan mendalam terhadap peran penting seorang ibu dalam kehidupan, seiring dengan peringatan Hari Ibu yang ke-96 tahun 2024.
Tema Hari Ibu tahun ini, “Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045,” diharapkan dapat semakin meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemberdayaan perempuan dan peran vital ibu dalam membangun generasi yang lebih baik di masa depan.
Pj Gubernur menyampaikan betapa berharganya peran seorang ibu, yang tidak hanya melahirkan, tetapi juga memberikan cinta, kesabaran, dan pengorbanan tanpa pamrih.
“Dalam kehidupan ini, ibu adalah harta yang paling berharga. Sekuat apapun kita sebagai anak, tempat berlindung dan sandaran paling nyaman bagi kita adalah kasih seorang ibu,” ungkap Andap.
Mantan Kapolda Sultra ini juga mengutip hadis Rasulullah SAW, yang menempatkan ibu tiga kali lebih utama dibandingkan ayah dalam ketaatan seorang anak. Menurutnya, tidak ada kata-kata yang cukup untuk menggambarkan betapa berharganya sosok ibu.
“Tidak hanya melahirkan, seorang ibu juga mengajarkan kita tentang arti cinta tanpa syarat, kesabaran tanpa batas, dan pengorbanan tanpa pamrih,” ujarnya.
Dalam momen ini, Andap mengucapkan terima kasih kepada semua ibu yang telah berperan besar dalam kehidupan, terutama kepada para ibu di Sulawesi Tenggara.
“Terima kasih para Ibu yang hebat di seluruh Indonesia, khususnya di seluruh jazirah Sulawesi Tenggara. Terima kasih atas segalanya. Selamat memperingati Hari Ibu ke-96 tahun 2024,” pungkasnya. (adm)
Discussion about this post